Pendidikan & Ilmu-ilmu Sosial:

Dinamika Kelompok

Pengarang:
Prof. Dr. Sudjarwo, MS.

ISBN 978-979-538-363-5

Cetakan:
I / 2011

Tebal:
XI + 128

Harga
Rp 30,000,-


Deskripsi Singkat:

Aktivitas manusia tidak akan pernah lepas dari jejaring yang dibangun oleh manusia sebagai pelaku. Aktivitas manusia berhubungan dengan manusia lain diwadahi sesuatu jejaring yang diberi nama kelompok. Kelompok sendiri terjadi bisa karena terbentuk atau dibentuk. Jika terbentuk maka ada kekuatan internal yang menarik satu sama lain sehingga terbentuk jejaring dengan tanpa paksaan. Sedangkan dibentuk adalah karena ada kekuatan eksternal yang memfasilitasi sehingga terbentuknya kelompok. Faktor luar inilah yang mendorong untuk terjadinya kelompok. Namun demikian dapat juga terjadi karena faktor eksternal dan internal secara bersama-sama mendorong terbentuknya kelompok.

Pada batasan di atas betapa rumitnya jika kita ingin mengkaji yang namanya kelompok. Gerakan-gerakan dinamis yang ada di dalam kelompok merupakan objek studi tersendiri. Kajian ini diberi nama Studi Dinamika Kelompok. Hal inilah yang mendorong pemikiran penulis untuk menyusun buku sebagai panduan untuk mereka yang berminat mengkaji tentang kelompok.

Buku ini mencoba melakukan eksplorasi untuk menjelaskan gerak kelompok tadi secara gamblang, dan juga memberikan solusi metodologis bagaimana jika kita berkeinginan meneliti kelompok. Oleh karena kelompok memiliki gerak yang begitu dinamis, maka secara metodologis pun dalam memilahnya harus penuh kehati-hatian.

Untuk itu dipesankan bagi pengguna buku ini sangat dianjurkan untuk membaca buku-buku asli yang dijadikan referensi buku ini. Harapannya ialah lebih memahami secara hakiki dari apa yang dipaparkan pada buku ini. Pemahaman yang hakiki ini sangat diperlukan karena mengkaji kelompok sama halnya kita mengkaji Gunung Es, yang tampak di atas permukaan dengan yang ada di bawah sering berbanding terbalik.

 


Daftar Isi:


© C.V. Mandar Maju 2005 - 2024 (v.3.1.6). All Rights Reserved.