Pengarang: Prof. DR. Anang Santoso

| A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z |
 

Prof. DR. Anang Santoso

ANANG SANTOSO (AS), lahir di Dusun Jengglong, Desa Kaweron, Kec. Talun, Kab. Blitar, Jawa Timur, tanggal 14 April 1964, adalah Guru Besar-sejak 1 April 2009-dalam bidang Ilmu Wacana di Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, dan Program Pascasarjana, Universitas Negeri Malang (UM). Memperoleh ijazah Sarjana S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dari Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS), IKIP Malang (1987). Lulus Magister (S-2) Pendidikan Bahasa Indonesia dari Program Pascasarjana, IKIP Malang (1996) dengan karya akhir tesis bidang Sosiolinguistik berjudul Alih-Kode dan Campur-Kode pada Dwibahasawan Jawa-Indonesia: Studi Kasus Pilihan Bahasa di Kotamadya Malang Jawa Timur. Mendapat gelar Doktor Pendidikan Bahasa dari PPs Universitas Negeri Malang (2002) dengan disertasi dalam bidang Analisis Wacana Kritis dan Sosiolinguistik berjudul Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Wacana Politik.

Penulis yang semasa di Sekolah Pendidikan Guru Negeri Blitar bercita-cita menjadi guru SD ini memiliki perhatian dalam bidang-bidang kajian: sosiolinguistik, pragmatik, (critical) linguistics, critical discourse analysis, (etno)-antropolinguistik, penelitian (pengajaran) bahasa, bahasa Indonesia keilmuan (BIK), dan pembelajaran bahasa Indonesia. Karya-karyanya yang telah diterbitkan adalah sebagai berikut:

  • Bahasa Politik Pasca Orde Baru (buku), diterbitkan oleh Penerbit Wedatama Widya Sastra (WWS), Jakarta (2003).
  • Menulis (modul pelatihan bagi guru sekolah menengah), Direktorat PLP, Ditjen Dikdasmen, Depdiknas, Jakarta (2003).
  • Bahasa Perempuan Sebuah Potret Ideologi Perjuangan (buku), diterbitkan oleh Penerbit Bumi Aksara, Jakarta (2009; edisi kedua 2011).
  • Bahasa Indonesia Keilmuan: Berbasis Area Isi Keilmuan (buku teks perguruan tinggi, ditulis bersama Heri Suwignyo), diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Malang Press (2009).
  • Materi dan Pembelajaran Bahasa Indonesia (modul/buku materi pokok, anggota tim penulis), diterbitkan oleh Penerbit Universitas Terbuka  (UT), Jakarta (2010).
  • Teori Belajar Bahasa (modul/buku materi pokok), diterbitkan oleh Penerbit Universitas Terbuka (UT), Jakarta (2010).

 

Menjelajah di berbagai-bagai kota di Indonesia, antara lain kota Sawahlunto, Padang, Rumbai-Pekanbaru, Duri-Bengkalis, Jambi, Sangeti (Kab. Muarojambi), Kuala Tungkal (Kab. Tanjung Jabung Barat), Muara Sabak (Kab. Tanjung Jabung Timur), Bengkulu, Bintuhan (Kab. Kaur, Bengkulu), Jakarta, Tangerang, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Surakarta, Semarang, Surabaya, Gresik, Malang, Batu, Blitar, Kediri, Magetan, Madiun, Tuban, Nganjuk, Pasuruan, Probolinggo, Tulungagung, Trenggalek, Jombang, Jember, Banjarmasin, Banjarbaru, Martapura, Pontianak, Palangkaraya, Kuala Kapuas, Tanah Grogot (Kab. Paser Kaltim), Samarinda, Sidenreng-Rappang (Sulsel), Makassar, Mataram, Atambua (Kab. Belu, NTT), Bau-bau (Sultra), Jailolo (Kab. Halmahera Barat), Ternate, Labuan Bajo (Kab. Manggarai Barat), Bima, dan Dompu untuk menyajikan seminar, lokakarya, dan pelatihan (work-shop), baik yang berlabel internasional, nasional, maupun regional. Terlibat intensif dalam pengabdian kepada masyarakat melalui pelbagai diklat dan pendampingan bagi guru-guru SD, SMP, SMA, dan SMK serta monitoring dan evaluasi pelbagai bantuan dan block-grant di lingkungan Depdikbud. Beberapa kali terlibat dalam penilaian modul/buku materi pokok (BMP) yang diadakan oleh Universitas Terbuka, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Jakarta dan penilaian buku-buku pelajaran SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA yang diadakan oleh Pusat Perbukuan Nasional, BNSP, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Jakarta.

 

Karya Tulis
  1. STUDI BAHASA KRITIS - Menguak Bahasa Membongkar Kuasa

© C.V. Mandar Maju 2005 - 2024 (v.3.1.6). All Rights Reserved.