Pengarang: Ahmad Surjadi Sumadiredja, MA., Ph.D

| A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z |
 

Ahmad Surjadi Sumadiredja, MA., Ph.D

AHMAD SURYADI SUMADIREDJA, dilahirkan pada tahun 1941 di Desa Kalibunder, Jampangkulon, Sukabumi. Pendidikannya adalah Sarjana Muda/BA dari FKIP Unpad (1962), Sarjana Pendidikan dari IKIP Bandung yang diraihnya pada tanggal 16 Januari 1965. Semenjak lulus sarjana muda ia diangkat sebagai Asisten Perguruan Tinggi di Institut tempatnya belajar. Ia bekerja di Institut tersebut hingga pensiun muda (1991).

Pada tahun 1967-1970 ia aktif di PTDI (Pendidikan Tinggi Da'wah Islam) Badan Koordinator Jawa Barat dalam bidang Research dan Project. Pada tahun 1971-1972 ia berada di the University of California di Berkeley, sebagai salah seorang anggota penyusun kurikulum Basic Social Science untuk Perguruan Tinggi.

Sekembalinya, di samping sebagai dosen IKIP, penulis ditugaskan untuk merintis dan membina Seksi Pendidikan Luar Sekolah di BPP (Badan Pengembangan Pendidikan, sekarang Balitbang Depdikbud). Ia sempat dikirim ke Amerika Serikat pada tahun 1975 dan 1978 untuk memperdalam pengetahuannya dalam Pendidikan Luar Sekolah.

Pada tahun 1982 ia meraih gelar Master of Art di Macquarie University, Australia dan meraih gelar Ph.D di Universitas tersebut pada tahun 1987.

Konferensi/workshop yang diikutinya adalah konferensi/workshop yang diselenggarakan di New York, East Lansing, Morehead, Amherst, Atlanta, Bangkok, Manila, Melbourne, Sydney dan Canberra.

Ia pernah menjadi dosen di Northern Territory University (NTU), Darwin, Australia Utara (1991-1992); menjadi Konsultan Water User Training Project (Dit-Irigasi, PU); Konsultan Ditjen Pendidikan Dasar dan Menengah (PEQIP) dan juga pernah menjadi Sekretaris MUI Jawa Barat (1994-2000). Ia pernah menjadi Direktur LPPOM (Lembaga Pengkajian Pangan, Obat dan Kosmetik) (1994-2011). MUI Jabar, Wakil Ketua BAZ (Badan Amil Zakat) provinsi Jawa Barat (1988-2004 dan dosen tetap Pascasarjana Uninus (1999-sekarang). Ia menjadi pelaksana Pilot project community learning system di Ujungpandang (1976-1978). Kerja sama antara Balitbangdikbud dengan USAID.

Ia melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Ia juga menulis sejumlah buku yang diterbitkan beberapa penerbit antara lain PT. ALUMNI. Di samping itu 15 buku bacaan ilmiah  ringan untuk para siswa dan umum.

 

Karya Tulis
  1. Da'wah Islam Dengan Pembangunan Masyarakat Desa- Peranan Pesantren Dalam Pembangunan
  2. Membuat Siswa Aktif Belajar - (73 Cara Belajar Mengajar Dalam Kelompok)
  3. Kecerdasan dan Lingkungan Pendidikan

© C.V. Mandar Maju 2005 - 2024 (v.3.1.6). All Rights Reserved.